STARNEWS.ID, GOWA – Warga Dusung Biring Romang, Kabupaten Gowa dihebohkan dengan penemuan mayat laki-laki yang terbungkus dalam karung plastik, Sabtu (6/3/2021) pukul 20.30 Wita. Mayat misterius ini, ditemukan warga setempat, dan akhirnya dilaporkan ke Polsek Bontonompo, Gowa.
Penemuan mayat ini berawal dari hilangnya seorang warga di Dusun Biring Romang, Desa Panaikang, Kecamatan Pattalasang, Gowa bernama Daeng Jama. Warga setempat berinisiatif mencari keberadaannya, di sekitar tempat tinggal tinggal Daeng Jama.
Beberapa warga curiga dengan adanya bercakan darah dan rumpun padi yang rebah. Bahkann mereka curiga dengan melihat karung berwarna putih. Setelah dibuka ternyata berisi mayat laki-laki yakni Daeng Jama.
Selanjutnya bersama warga lainnya, melaporkan kejadian tersebut kepada Polsek Bontomarannu dan Personel Polsubsektor Pattallassang. Dipimpin Iptu Bahtiar,, polisi tiba dan mengamankan TKP. Selanjutnya Tim Forensik dari RS Bayangkara Makassar tiba di tempat penemuan mayat tersebut.
Menyusul Tim Dokpol RS Bayangkara dan Inavis Polres Gowa dipimpin oleh Brigka Bahtiar tiba, dan langsung melakukan olah TKP.
Memasuki Minggu dinihari, olah TKP rampung, dan selanjutnya mayat dibawa ke RS Bhayangkara Makassar untuk dilakukan autopsi dan peneriksaan lanjutan.
Ini dilakukan untuk memastikan Identitas dan penyebab kematian korban. Namun dugaan sementara, korban meninggal akibat tindak pidana pembunuhan karena di sekitar TKP terdapat bercak darah.
Sehari sebelumnya juga, ditemukan sesosok mayat wanita dalam parit, dengan mulut berbusa. Bahkan tidak didapati identitas korban di pakaian yang dikenakannya. Peristiwa ini terjadi di Jalan Andi Tonro, Kecamatan Somba Opu, Kabupaten Gowa.Kini kasusnya masih tengah ditangani polresta setempat. (*/uba)